Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), badan komisi yang terbentuk sejak
tahun 2003 silam, yang bertugas menanggulangi dan memberantas tindak
pidana korupsi di bumi pertiwi indonesia. Hingga saat ini mungkin
instansi ini sudah terbukti ampuh memberantas kasus –kasus koruptor
dinegri ini, namun akankah KPK akan terus menangani permasalahan dan
melakukan tindak pidana korupsi hingga hari kiamat nanti?? Harapan negri
ini bebas dari korupsi tidak hanya dibebankan pada salah satu instansi
saja, harapan ini juga harus diemban oleh generasi muda dan anak – anak
indonesia sebagai tuanas bangsa ini.
Andaikan kita melompat beberapa dekade kedepan, akankah indonesia ini
sudah bersih dari korupsi?? Titik balik dari pertanyaan tersebut adalah,
apakah generasi muda kita sudah tertanam nilai anti korupsi? Generasi
muda dan anak – anak sekaranglah yang akan menjadi pemimpin negri ini
dimasa depan nanti. Oleh karena itu penting sekali bagi kita untuk
menanamkan nilai anti korupsi sejak dini,nilai – nilai tersebut antara
lain jujur, disiplin, berani, bertanggung jawab dan adil kepada generasi
penerus kita, yakni anak – anak dan cucu kita. Anak – anak juga
manusia, mereka anak kecil dan mungkin sering disepelekan namun mereka
juga berandil besar bagi kehidupan, mereka memerlukan teladan sebagai
tunas bangsa ini. Indonesia akan bersih dari korupsi jika kita semua
sudah memasyarakatkan nilai – nilai anti korupsi baik dalam diri
pribadi, keluarga, sekolah maupin masyarakat dan negri ini.
Mari kita budayakan dan prakrtikan nilai – nilai korupsi dan ciptakan
generasi yang bersih dari korupsi untuk negeri ini, dan buanglah
koruptor pada tempatnya.
Jumat, 04 Januari 2013
Tananamkan nilai anti korupsi sejak dini
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar