Selasa, 04 Desember 2012

Penahanan Djoko Susilo Diapresiasi

Sikap tegas Komisi Pemberantasan Korupsi terhadap tersangka Inspektur Jenderal Polisi Djoko Susilo diapresiasi. Keputusan KPK menahan Djoko dinilai telah menjaga prinsip persamaan di mata hukum dalam pemberantasan korupsi. Hal itu disampaikan anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera Aboe Bakar Al Habsy dan dari Fraksi Partai Demokrat Didi Irawadi Syamsuddin secara terpisah, Selasa (4/12/2012).
Aboe Bakar juga mengapresiasi sikap Djoko yang kooperatif terhadap proses hukum. Meski seorang jenderal aktif, kata dia, Djoko tak menghambat proses pemeriksaan.
Didi mengatakan, penahanan Djoko menjadi bukti masih adanya kerja sama yang baik antara Polri dan KPK dalam menuntaskan kasus dugaan korupsi pengadaan simulator surat izin mengemudi di Korps Lalu Lintas Polri.
"Ini menjadi momentum pembersihan di tubuh kepolisian, apalagi polisi berada di garda depan dalam penegakan hukum. Ini akan sangat bermanfaat demi mengangkat kembali citra kepolisian di mata publik," kata Didi.
Aboe Bakar mengharapkan persamaan di mata hukum itu juga ditunjukkan KPK ketika mengusut kasus korupsi besar lainnya, seperti dugaan korupsi Hambalang, Wisma Atlet SEA Games, dan bail out Bank Century. KPK, kata dia, juga harus tegas ketika berhadapan kekuatan politik tertentu atau pihak-pihak di pusaran kekuasaan.
Seperti diberitakan, Djoko ditahan di Rumah Tahanan Negara Kelas 1 Jakarta Selatan yang berada di Markas Polisi Militer Komando Daerah Militer Jakarta Raya, Guntur. Penahanan dilakukan setelah Djoko menjalani pemeriksaan sebagai tersangka.
Djoko diduga melakukan perbuatan melawan hukum dan menyalahgunakan wewenang untuk memperkaya diri sendiri atau orang lain atau suatu korporasi terkait pengadaan simulator SIM. Total kerugian negara dalam proyek itu mencapai Rp 100 miliar.


Ical Dukung Pengurangan Subsidi BBM

Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie mengatakan, subsidi bahan bakar minyak (BBM) sebaiknya dikurangi. Dengan begitu, harga BBM akan mengalami kenaikan dan subsidi diperuntukkan kepada masyarakat yang berhak.
"Penggunaan BBM terlalu banyak dan besar dinikmati pihak yang tidak berhak," kata pria yang kerap disapa Ical tersebut di kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa (4/12/2012).
Ical mengatakan, pemerintah perlu mengganti subsidi itu sebab subsidi langsung tidak tepat sasaran. Ia menyarankan, subsidi harus dikembalikan kepada rakyat miskin yang berhak menerimanya. Subsidi sebesar Rp 170 triliun itu, kata Ical, lebih baik disubstitusikan dalam bentuk pendidikan gratis selama 12 tahun.
"Hal itu jauh lebih ada manfaatnya. Selain itu, membangun infrastruktur yang diperlukan juga bisa diupayakan," kata calon presiden dari Partai Golkar itu.
Menurut Ical, RAPBN 2013 yang kini tengah dibahas harus berorientasi pada rakyat. Ia menilai subsidi tidak berpihak pada rakyat banyak sehingga sangat tepat jika subsidi BBM ditekan dalam postur anggaran RAPBN 2013. Menurutnya, pemerintah memiliki banyak cara untuk menekan subsidi ini, salah satunya dengan bentuk subsidi lebih besar bagi pendidikan gratis dan perbaikan Infrastruktur.

Koruptor Rampok Rp 39,3 Triliun

Ketika faktor integritas menjadi acuan bangsa-bangsa di dunia untuk maju, di Indonesia justru sebaliknya. Korupsi malah terus beregenerasi secara masif. Sebanyak 1.408 kasus korupsi yang merampok uang rakyat Rp 39,3 triliun selama 2004-2011 menjadi bukti buruk korupsi.
Demikian jalinan pesan penting dari pidato Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas, Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan, dan Menteri Keuangan Agus DW Martowardojo saat memperingati Hari Antikorupsi Sedunia di Kantor Direktorat Jenderal Pajak, Jakarta, Selasa (4/12). Hadir dalam kesempatan itu sekitar 300 pegawai pajak.
”Menjadi amat fundamental hari ini untuk melihat hadirnya integritas sebagai perjuangan semesta. Ini bukan tanggung jawab pemerintah saja, melainkan juga berbagai pihak. Menghadirkan integritas hari ini adalah kunci yang sangat fundamental untuk Indonesia maju ke depan,” kata Anies.
Menurut Anies, dunia sekarang tidak bisa lagi menoleransi hadirnya individu tanpa integritas. Tren dunia adalah menuju tata kelola yang baik, integritas penuh, dan hilangnya korupsi.
Pemiskinan struktural
Sebaliknya, di Indonesia cacat integritas masih diberi ruang. Buktinya, kata Anies, individu yang pernah terjerat kasus korupsi bisa maju menjadi bupati. ”Tidak pernah ada kata terlambat dalam memulai integritas. Namun, bila ini tidak menjadi kesadaran kolektif, kita semua akan ketinggalan,” ujarnya.
Busyro menyebutkan, kasus korupsi telah menyebabkan pemiskinan secara struktural, konflik horizontal, dan akhirnya menimbulkan krisis peran negara. Sebanyak 1.408 kasus korupsi yang ditangani aparat hukum selama 2004-2011 menjadi bukti dampak buruk korupsi. Nilai kerugian negara mencapai Rp 39,3 triliun. Anggaran sebesar itu bisa untuk membangun, misalnya, 393.000 rumah sederhana atau memberikan bantuan modal usaha untuk 3,9 juta sarjana baru.
”Ketika korupsi mencapai angka Rp 39,3 triliun sejak tahun 2004 sampai 2011 dan bisa diberikan padanan fasilitas publik seperti itu, tidak bisa lagi kita bertoleransi sedikit pun terhadap korupsi,” kata Busyro.
Hal yang menyedihkan sekaligus mengkhawatirkan, lanjutnya, korupsi beregenerasi. Regenerasi itu tampak dari jumlah tersangka korupsi dengan umur di bawah 40 tahun yang belakangan semakin banyak. Keterlibatan kaum perempuan juga meningkat.
Evolusi korupsi, kata Busyro, mengarah pada bentuk-bentuk baru yang semakin sistemik dan sinergis. Model yang paling membahayakan adalah korupsi yang didesain. KPK menemukan banyak peraturan dan kebijakan, baik di pemerintah pusat maupun daerah, yang didesain untuk melegalkan sesuatu yang ilegal.
Contohnya, penyusunan undang-undang yang didesain untuk melegalkan korupsi. UU itu sifatnya pesanan. Model lain adalah UU yang sejatinya bagus dan berorientasi pada pemenuhan kebutuhan rakyat akhirnya direvisi tanpa alasan logis dan tanpa dasar moralitas hukum. Ada pula sejumlah UU yang diajukan uji materi dan akhirnya dinyatakan inkonstitusional.
Korupsi di daerah, Busyro menambahkan, juga semakin jamak. Targetnya adalah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Hasil penelitian KPK menunjukkan, APBD dijadikan sasaran korupsi oleh sebagian pejabat pemerintah daerah dan DPRD. Ini melibatkan cukong politik dan cukong finansial.
Berdasarkan data KPK, dari 332 tersangka kasus korupsi selama tahun 2004-2011, sebanyak 106 orang di antaranya atau yang terbanyak adalah pejabat eselon I-III. Berikutnya, pihak swasta 69 tersangka, anggota DPR dan DPRD 65 tersangka, serta bupati/ wali kota dan wakil bupati/wakil wali kota 31 tersangka.
Target korupsinya beragam, mulai dari sektor penerimaan pajak, penerimaan negara bukan pajak, belanja barang dan jasa, bantuan sosial, pungutan daerah, hingga transfer daerah. ”Bagaimanapun korupsi telah menimbulkan pemiskinan struktural, konflik horizontal, dan akhirnya menimbulkan krisis peran negara,” kata Busyro.
Rawan korupsi
Agus Martowardojo mengakui, sektor perpajakan dan kepabeanan adalah wilayah yang rawan korupsi. Karena itu, ia mengimbau semua pegawai di Kementerian Keuangan untuk mencegah dan memberantas korupsi. ”Jangan diteruskan praktik KKN (korupsi, kolusi, dan nepotisme). Hanya soal waktu. Nanti hal ini akan terungkap dan betul-betul akan membuat kondisi kita pedih,” kata Agus. Fungsi pemimpin dalam memberikan teladan antikorupsi, menurut dia, adalah mutlak dan paling mendasar.
Melihat fakta tersebut, peneliti Indonesia Corruption Watch, Abdullah Dahlan, mengatakan, DPR memang termasuk episentrum korupsi. ”Angka itu sebenarnya baru gambaran kecil dari persoalan korupsi di Indonesia, ibaratnya ini hanya puncak gunung es. Namun, setidaknya ini adalah sinyal awal sistem korupsi di Indonesia telah tergambarkan dengan titik episentrumnya di DPR,” kata Abdullah.
Fungsi kewenangan DPR yang besar memungkinkan mereka untuk korupsi, terutama ketika berkaitan dengan fungsi anggaran.
Fenomena ini juga menggambarkan praktik kekuasaan yang korup dengan didominasi kekuatan partai politik. ”Ini juga dampak dari liberalisasi demokrasi yang di Indonesia diwarnai dengan politik biaya tinggi. Para kader parpol berlomba-lomba mengumpulkan modal untuk mempertahankan keberadaannya di internal parpol atau untuk modal agar terpilih lagi pada masa mendatang,” ujar Abdullah.
Keuangan di daerah juga tergerogoti korupsi. Ketua Komisi II DPR Agun Gunandjar Sudarsa, dalam seminar di Komisi Hukum Nasional (KHN), mengatakan, setidaknya tercatat 1.890 laporan korupsi terjadi di sejumlah daerah, termasuk daerah pemekaran.
Abdul Wahid, Direktur LPITI Universitas Islam Malang, menyebutkan, penggerogotan keuangan daerah merupakan bentuk kejahatan yang mengakibatkan banyak hak rakyat gagal ditegakkan.
Menurut Koordinator Investigasi Forum Indonesia untuk Transparansi Indonesia (Fitra) Uchok Sky, banyak kongkalikong terjadi dalam pemanfaatan dana alokasi umum atau dana alokasi khusus. Febri Diansyah, peneliti ICW, menyebutnya desentralisasi korupsi karena munculnya ”raja-raja” kecil di daerah.
Dalam kondisi itu, Ketua KHN JE Sahetapy mengatakan, ”Keadaan negara kita sudah amburadul. Kalau politik pencitraan, semua harus diungkapkan secara sopan, saya menyebut negara kita sedang mengalami anomi. Keadaan berbangsa dan bernegara kita sedang membingungkan.”

Pol PP Mitra Pertanyakan Nasibnya

RATAHAN - Sekira 60 an Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kabupaten Mitra, menduduki Kantor Dinas Pengelolaan Pendapatan Keuangan dan Aset Daerah (PPKAD) Selasa (4/12). Mereka menanyakan honor selama 2 bulan yang belum dibayar.

Menurut Hengki Komaling salah satu peserta aksi, pembayaran honor sampai pada saat ini belum dibayarkan. "Saya dan teman-teman hanya mau tanya kenapa belum dibayarkan, apalagi ini sudah bulan Desember," kata Komaling yang turut diaminkan para rekan-rekanya.

Sumber

‘Santa Claus’ Curi Perhatian Warga Mitra

Mitra – Jelang perayaan Natal yang tinggal hitungan hari ini, para bakal calon bupati Mitra nampaknya mulai merubah wujud dengan menjadi ‘santa claus’. Ini tentu dilakukan untuk mendapatkan simpatik sekaligus merebut hati warga.
Masyarakat sendiri mengaku senang karena disaat-saat seperti ini ada begitu banyak santa claus yang datang membagi-bagikan hadiah. Jika biasanya hanya untuk anak-anak, namun moment Natal kali ini dari anak-anak hingga opa dan oma turut kebagian jatah berupa kado dan donat (doi natal) dari para calon pemimpin daerah ini.
“Ini baru rame, ada santa claus plus. Kalo biasa setiap tahun ada untuk anak-anak, kali ini santa claus lima tahunan datang dengan membawa begitu banyak hadiah untuk rakyat Mitra. Tentu ini satu keuntungan bagi kita selaku masyarakat,” ujar ibu Olvie Bala, warga ibu kota Mitra.
Diakuinya, dari jauh-jauh hari sebelum Natal, santa claus dalam hal ini para calon silih berganti datang memberikan kado Natal, mulai dari sosok James Sumendap SH, incumbent bupati Mitra Telly Tjanggulung, Macky Tumbelaka dan lainnya. Hanya saja Sumendap dan Tjanggulung yang menurutnya paling banyak kantong ajaibnya. “Bermacam-macam hadiah yang dibawah, ada sembako, bahan-bahan untuk kue yakni gula, mantega, telur minyak goreng, minuman berupa coca-cola dan sprite, uang dan masih banyak lagi,” ungkapnya.

Bupati Mitra Dapat Penghargaan dari Mendagri

RATAHAN - Dinilai berhasil mencapai target perekaman e-KTP lebih cepat dari batas waktu yang telah ditentukan pemerintah pusat, Bupati Minahasa Tenggara (Mitra), Telly Tjanggulung bersama Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Tonny Lasut dan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), Sonny Wenas mendapat piagam penghargaan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Gamawan Fauzi.

Piagam tersebut, kata Wenans, diterimanya dari Mendagri di Jakarta, Kamis, (29/11/2012) bersama Kabupaten Kota lainnya yang dinilai sukses melaksanakan perekaman e-KTP sesuai batas waktu yang ditentukan. “Pada dasarnya Piagam Penghargaan ini adalah bentuk apresiasi dan terimakasih Kemendagri atas keberhasilan perekaman e-KTP, yang selesai lebih cepat dari batas waktu yang ditentukan, satu diantaranya di kabupaten Mitra,” ungkapnya.

Seperti diketahui, hingga batas akhir jadwal perekaman e-KTP, yakni 31 Oktober 2012 lalu, 62 ribu lebih warga Mitra sudah melakukan perekaman data e-KTP di kantor-kantor camat di wilayah mereka. Sementara itu total wajib e-KTP di Mitra mencapai angka 80.000 orang.

Terkait pembagian fisik e-KTP terhadap warga yang sudah melakukan perekaman, pihaknya hingga saat ini belum melakukan pembagian, sebab proses verifikasi atas data pemilik sangat selektif agar fisik e-KTP itu tidak salah diberikan.

Namun kembali ditegaskannya bahwa fisik e-KTP saat ini sudah didistribusikan di kantor-kantor camat. "Fisik e-KTP untuk Kabupaten Mitra sebagian sudah ada, antara lain di Kecamatan Ratahan, Belang, Ratatotok dan Touluaan. Namun belum bisa dibagikan," jelasnya.

Target PAD Dishub Mitra Lebih Kecil Dari Gaji Tenaga Honorer

Target pendapatan asli daerah (PAD) di Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), ternyata sangat jauh dibawah nilai anggaran yang digunakan untuk membayar gaji para tenaga honor di instansi tersebut. Demikian diungkap, Sekretaris Dinas Pendapatan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (Dinas PPKAD), Aswin Rogahang, kepada sejumlah wartawan, Selasa (4/12/2012).

Menurut Rogahang, dari data yang ada, target PAD di Dishubkominfo hanya 200 juta rupiah per tahun. Sementara anggaran untuk membayar gaji, khususnya tenaga honor di instansi tersebut, per bulannya berkisar 50 juta rupiah, sehingga dalam setahun bisa mencapai angka 600 juta rupiah. "Jika dilihat jelas sangat kontradiktif, bagaimana bisa, pengeluaran justru lebih banyak dari pemasukan," ujarnya.

Mirisnya lagi, meskipun target PAD rendah bila dibanding dengan anggaran untuk tenaga yang digaji, capaian atau serapan atas PAD pun ternyata sangat rendah, belum mencapai setengah atau 50% dari target yang ada, sementara tahun anggaran 2012 tinggal menyisahkan waktu tak lebih dari sebulan. "Meski target PAD tak seberapa dengan gaji para tenaga honorernya, realisasi atas target PAD pun ternyata sangat rendah. Hingga November 2012 baru berkisar 30%," ungkapnya miris.

Ketika dikonfirmasi terkait hal itu, Kepala Dishubkominfo, S H Mandagi, mengatakan bahwa target yang direncanakan memang sudah seperti itu, begitu juga dengan besarnya anggaran untuk gaji tenaga honorer, jelas mesti dibayar karena mereka telah terdaftar. Mengenai realisasi atas target PAD, pihaknya akan berusaha dalam waktu dekat menambah angka prosesntasi serapan PAD. "Realisasi atas serapan PAD diusahakan paling kurang diatas 50%," tegasnya.

ODHA di Mitra tercatat ada 4 Orang

Bahaya penularan virus HIV/AIDS di kalangan generasi muda dewasa ini, menjadi fokus perhatian serius seluruh komponen masyarakat dunia, termasuk di Indonesia, di mana melalui instasi kesehatan di setiap tingkatannya, terus giat melakukan langkah proteksi dan penanggulangan.

Dalam kaitan dengan hari AIDS sedunia beberapa pekan lalu, pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), melalui Kepala Bidang Pengendalian Masalah Kesehatan, Otniel Walentukan, ketika ditanya data jumlah Orang Dengan HIV / AIDS (ODHA) di Kabupaten Mitra mengatakan bahwa hingga saat ini jumlahnya ada empat orang. "Hingga saat ini jumlah ODHA di Mitra berjumlah empat orang," ungkapnya menjawab pertanyaan wartawan.

Keempat ODHA itu kata Walentukan, hingga saat ini terus menjalani proses perawatan ke beberapa klinik VCT yang ada. Mereka cenderung tertutup terkait hal itu dan hanya terbuka dengan orang-orang tertentu. Yang dikuatirkan adalah ketika sang ODHA frustasi, lalu mencari korban baru lewat berbagai cara, terutana hubungan seksual. "Makanya para ODHA itu harus diberi pengertian dan pembinaan yang sebaik-baiknya agar tetap tegar menjalani kehidupannya dan tidak menularkan virus yang ada padanya," ujarnya.

Sebagai upaya antisipasi dan penyadaran kepada seluruh masyarakat, terutama generasi muda, Dinkes bersama instansi terkait seperti Kepolisian dan BKKBN beberapa kali menggelar sosialisasi ke para siswa SMP dan SMA di Mitra. Selain itu juga kepada tokoh agama dan guru. "Karena penanggulangan HIV/AIDS adalah bagian dari program pencapaian MDGIs 2014, maka beragam kegiatan akan dilakukan sebagai upaya proteksi dini, lewat para remaja," imbuhnya.

Namun lagi-lagi karena masalah keterbatasan anggaran, beberapa kegiatan yang telah direncanakan urung dilaksanakan, antara lain kampanye di hari AIDS sedunia, pekan lalu. Untuk itu pihaknya berharap dalam tahun anggaran 2013 kegiatan itu bisa tercover pembiayaannya. "Untuk mendukung pencapaian MDGIs, maka dukungan dana diperlukan dan harapannya di 2013 bisa tertata," pintanya.

Sumber

Hasil Konsultasi ke Pemprop, LPJ Tetap Diparipurnakan

Ratahan, KOMENTAR - Meski telah lewat masa 30 hari sejak disampaikan sebagaimana diatur dalam Permendagri Nomor 13 Tahun 2006, namun Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Laporan pertanggungjawaban (LPJ) Kepala Daerah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) untuk pengelolaan APBD Tahun Anggaran 2011, tetap akan diparipurnakan. Demikian dijelaskan Ketua DPRD Kabupaten Mitra, Tonny Hendrik Lasut AmTm, Senin (03/12) kemarin. 
Menurut dia, hal ini sesuai hasil konsultasi yang dilakukan pihak DPRD melalui Badan Anggaran (Banggar) dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), kemarin.
“Ada memang dalam ketentuan yang menyebut bahwa batas waktu untuk pembahasan Ranperda LPJ Kepala Daerah sampai pada persetujuan bersama adalah 30 hari. Tetapi oleh Pemprop diarahkan bahwa kita tetap mengikuti mekanisme dan prosedur baku. Karena itu, kita dianjurkan untuk tetap menggelar paripurna LPJ tersebut,” tukas Ketua Banggar DPRD ini.

Berdasarkan arahan dari Pemprop ini, lanjut Lasut, maka pihaknya menjadwalkan pelaksanaan rapat paripurna untuk keputusan soal Ranperda LPJ Kepala Daerah Mitra tentang APBD 2011 tersebut. “Ujungnya Ranperda ini juga setalah diparipurnakan akan dikonsultasikan juga ke Pemprop. Jadi kita ikut saja apa yang menjadi arahan dan saran dari mereka (Pemprop, red),” tandasnya.
Ditanya kapan jadwal rapat paripurna LPJ tersebut, Lasut mengungkapkan kalau tak ada perubahan, bakal digelar Rabu (05/12) besok. “Kita menyesuaikan dengan waktu Bupati karena LPJ ini harus dihadiri beliau. Sementara kalau besok (hari ini, red) beliau keluar daerah untuk mengikuti kegiatan BPK bersama semua Kepala Daerah baik propinsi maupun kabupaten/kota se Indonesia,” pungkasnya.
Diketahui, LPJ Bupati tentang pengelolaan APBD 2011 ini disampaikan dalam rapat paripurna DPRD 30 Oktober silam. Dan ada batas waktu 30 hari untuk persetujuan bersama Ranperda LPJ sesudah disampaikan sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Dalam negeri (Permendagri) Nomor 13 Tahun 2006 tentang pedoman pengelolaan keuangan daerah.
Dalam pasal 301 ayat 2 Permendagri tersebut ditulis, Persetujuan bersama terhadap rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD oleh DPRD paling lama 1 (satu) bulan terhitung sejak rancangan peraturan daerah diterima.

Sumber

PDS Cs Tetap Tak Di-Vertual KPU Mitra

Ratahan, KOMENTAR - Komisi Pemilihann Umum (KPU) Minahasa Tenggara (Mitra) tetap tak melakukan verifikasi faktual (Vertual) terhadap Partai Damai Sejahtera (PDS) dan 17 partai politik lainnya yang dinyatakan tak lolos verifikasi administrasi (Vermin), meski ada perintah dari Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) Pusat memutuskan agar KPU mengikutsertakan 18 Parpol yang tak lolos verfikasi administrasi dalam vertual.
Ketua KPU Mitra, Drs Ascke Benu MSi menjelaskan, untuk melakukan vertual terhadap 18 Parpol untuk keikutsertaan mereka dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 mendatang sebagaimana perintah DKPP, pihaknya harus menunggu instruksi resmi dari KPU Pusat melalui KPU Sulut.

“Prinsipnya kita siap saja kalau memang diminta melakukan vertual terhadap 18 parpol tersebut. Tetapi tentu saja kita harus terlebih dahulu mendapatkan instruksi resmi dari (KPU) Pusat melalui (KPU) Propinsi,” katanya ketika diwawancarai harian ini, Senin (03/12) kemarin.
Menurut Benu, instruksi dari KPU Pusat ini akan menjadi payung hukum ketika pihaknya mengambil tindakan melakukan vertual. “Setiap kali melakukan sesuatu, kita harus memiliki dasar hukum yang jelas supaya tidak akan menimbulkan persoalan di kemudian hari,” tukasnya.
Sementara itu, terkait dengan perbaikan hasil vertual yang diberi kesempatan hingga Senin kemarin kepada 16 parpol yang lulus vermin, menurut Benu, beberapa parpol sudah melakukan menyerahkan hasil perbaikan vertual itu. “Dan akan kita verifikasi kelbali hasil perbaikan itu dan ini sudah final sifatnya dalam arti sudah tak bisa diperbaiki atau dilengkapi lagi kalau ada hal-hal yang kurang,” paparnya.
Hasil final ini, tambah Benu, kemudian akan dituangkan dalam berita acara antara KPU dengan Parpol bersangkutan dan selanjutnya dilaporkan ke KPU Propinsi dan diteruskan ke KPU Pusat. “Nanti kemudian keputusan lolos tidaknya sebuah parpol dalam Vertual diputuskan di tingkat pusat. Jadi kita bukan eksekutor melainkan sebatas menjalankan tahapan (vertual) ini,” pungkasnya.

Sumber

Batu Stonehenge, Misteri Dunia Paling Abadi

Sebuah studi mengatakan bahwa peradaban kuno mungkin mengumpulkan batu besar untuk membangun Stonehenge lebih dari 4600 tahun yang lalu, sedangkan batu yang lebih kecil dibawa dari Wales.
Hasil penelitian ini diterbitkan pada edisi Desember 2012 Jurnal Antiquity, menentang penemuan sebelumnya yang mengusulkan batu kecil dibangun dan diangkat lebih dahulu. Menurut Robert Ixer, penemuan ini bergantung pada metode statistik untuk mendapatkan tanggal sejarah ketika batu-batu itu ditempatkan, membalikkan fakta dan gagasan tentang peradaban kuno yang menghabiskan ratusan tahun membangun setiap bagian Stonehenge. Sebaliknya, kemungkinan pembangunan Stonehenge hanya dalam beberapa generasi atau lebih cepat dari perkiraan sebelumnya.

Teori Dan Mitos Pembangunan Stonehenge

Stonehenge, monumen yang telah mengilhami mitos keadilan, termasuk penyihir Merlin yang mengangkat batu dari Irlandia dan spekulasi adanya UFO menggunakan lingkaran sebagai lokasi pendaratan mereka.
Stonehenge
Stonehenge / Credit: wallpaper4me
Para arkeolog telah menyimpulkan beberapa teori dasar yang kuat, Stonehenge mungkin menjadi tempat untuk menyembah matahari atau kalender kuno. Menurut Parker Pearson (penelitian sebelumnya), sebuah pemukiman kuno di dekatnya (Durrington Walls) menunjukkan bukti konsumsi daging babi selama pertengahan musim dingin. Hal ini menjelaskan bahwa orang-orang peradaban kuno mungkin menjadikan Stonehenge sebagai tempat ziarah pada saat titik balik matahari musim dingin.
Stonehenge mungkin juga menjadi tempat pemakaman atau tempat penyembuhan. Makam dan kuburan yang mengelilingi situs dan beberapa kerangka ditemukan berasal dari wilayah yang jauh.
Pada tahun 2010 arkeolog menemukan bahwa mereka telah menemukan kerangka seorang remaja mengenakan kalung amber dekat Stonehenge. Pemuda tersebut meninggal sekitar tahun 1550 SM, analisis menunjukkan giginya berasal dari Mediterania. Ada kemungkinan bahwa orang-orang yang sakit atau terluka bergerak menuju batu Stonehenge untuk mencari penyembuhan.
Situs batu Stonehenge merupakan salah satu misteri dunia yang paling abadi, tidak seorang pun yang tahu mengapa peradaban kuno membangun megalit misterius. Meskipun begitu para peneliti selama bertahun-tahun telah menyatakan situs itu sebagai kalender matahari, simbol persatuan, atau monumen penguburan.
Kini hanya beberapa batu yang tersisa, di tengah-tengah situs terdapat tempat duduk oval terbuat dari bebatuan beku magma, yang berubah kebiruan saat basah atau baru dipotong. Batu biru mengelilingi lima megalit batu raksasa yang disebut Trilithons, atau dua lempeng yang berdiri vertikal dan dibatasi oleh batu horisontal berbentuk tapal kuda.
Di sekitar batu ‘tapal kuda’ didirikan sebuah batu biru melingkar (cicncin), batu batu besar atau sarsens seberat 40 ton sedangkan batu biru yang lebih kecil beratnya hanya 4 ton. Peneliti meyakini bahwa sejarah masa lalu batu biru oval dan batu melingkar didirikan lebih awal daripada batu besar yang membentuk tapal kuda.

Batu Biru Stonehenge Dari Wales

Ketika Darvill dan rekan-rekannya mulai menggali di situs tersebut pada tahun 2008, mereka menemukan kronologi sebelumnya tidak ditambahkan dalam catatan sejarah. Tim ini memperkirakan usia artefak yang ditemukan pada situs (seperti tanduk yang terjebak dalam batu), kemudian menggabungkan informasi baru dengan penggalian sebelumnya.
Seperti penelitian sebelumnya, tim ini berpendapat bahwa peradaban kuno yang pertama kali menggunakan situs ini sekitar 5000 tahun yang lalu, mereka menggali parit melingkar dan gundukan atau Henge berdiameter sekitar 110 meter.
Analisis ini menunjukkan bahwa sekitar tahun 2600 SM, peradaban Neolitik membangun batu raksasa dari tambang di dekatnya. Kemudian membangun dan menyusun batu biru yang lebih kecil, mungkin dibawa dari Wales. Batu biru ini kemudian disusun pada berbagai posisi di seluruh situs selama generasi berikutnya. Mereka memilah bebatuan lokal dan kemudian membawa batu biru dari Wales untuk menambah kompleksitas struktur.
Penemuan ini memungkinkan para arkeolog untuk mengaitkan struktur pada peradaban tertentu yang tinggal di daerah tersebut pada saat itu. Para pembangun struktur batu besar berasal dari peternak babi yang hanya ditemukan di Kepulauan Inggris. Dan pembangun batu biru Stonehenge sudah pasti orang-orang Beaker, penggembala domba dan sapi yang tinggal di seluruh Eropa dan dikenal dengan produk tembikar.

Dampak Positif dan Negatif Jejaring Sosial Bagi Anak dan Remaja

Situs jejaring sosial yang marak belakangan ini seperti facebook, twitter dan google plus adalah produk-produk teknologi yang kini sedang digemari banyak kalangan termasuk anak-anak dan remaja. Dengan layanan ini kita dapat berkomunikasi dengan teman lama, memperluas jaringan pertemanan, ataupun sekedar mengetahui keadaan atau status teman atau kerabat.

Di sinilah pentingnya peranan semua pihak baik orang tua, institusi pendidikan, pemerintah dan masyarakat untuk mengawasi anak, remaja dan muridnya, khususnya bagai yang masih dibawah umur untuk membekali mereka menghadapi perkembangan teknologi. Kita seharusnya memberikan edukasi kepada anak tentang bagaimana menyikapi perkembangan teknologi yang sangat cepat untuk digunakan semaksimal mungkin untuk kegiatan positif. Jejaring sosial juga mempunyai dampak yang positif dan juga dampak negatif.

Dampak positif jejaring sosial :
1. Anak dan remaja dapat belajar mengembangkan ketrampilan teknis dan sosial yang sangat dibutuhkan di era digital seperti sekarang ini. Mereka akan belajar beradaptasi, bersosialisasi dengan publik dan mengelola jaringan pertemanan.
2. Memperluas jaringan pertemanan. Berkat situs jejaring sosial ini anak menjadi lebih mudah berteman dengan orang lain di seluruh dunia. Meskipun sebagian besar diantaranya tidak pernah mereka temui secara langsung.
3. Anak dan remaja akan termotivasi untuk belajar mengembangkan diri melalui teman-teman yang mereka jumpai secara online, karena mereka berinteraksi dan menerima umpan balik satu sama lain.
4. Situs jejaring sosial membuat anak dan remaja menjadi lebih bersahabat, perhatian dan empati. Misalnya memberikan perhatian saat ada teman mereka berulang tahun, mengomentari foto, video dan status teman mereka, menjaga hubungan persahabatan meski tidak dapat bertemu secara fisik.

Dampak negatif jejaring sosial :
  1. Anak dan remaja menjadi malas belajar berkomunikasi di dunia nyata. Tingkat pemahaman bahasapun menjadi terganggu. Jika anak terlalu banyak berkomunikasi di dunia maya.
  2. Situs jejaring sosial akan membuat anak dan remaja lebih mementingkan diri sendiri. Mereka menjadi tidak sadar akan lingkungan di sekitar mereka, karena kebanyakan menghabiskan waktu di internet. Hal ini dapat mengakibatkan menjadi kurang berempati di dunia nyata.
  3. Bagi anak dan remaja, tidak ada aturan ejaan dan tata bahasa di situs jejaring sosial. Hal ini membuat mereka semakin sulit untuk membedakan antara berkomunikasi di situs jejaring sosial dan di dunia nyata.
  4. Situs jejaring sosial adalah lahanyang subur bagi predator untuk melakukan kejahatan. Kita tidak akan pernah tahu apakah seseorang yang baru kita dikenal anak kita di internet menggunakan jati diri yang sesungguhnya atau tidak.

Sumber 

Misteri Kode 666 Pada Microchip yang Ditanam dalam Tubuh

Jauh-jauh hari sebelum ada perkembangan teknologi seperti sekarang ini, Tuhan telah menyampaikan pesan nubuatan melalui hamba-hambaNya. Bahwa akan ada satu penguasa yang akan memerintah dunia ini dengan kekuasaan sangat besar.

Allah telah menyingkapkan kejadian masa depan ini supaya umat-Nya menjadi waspada dan sadar terhadap rencana-rencana iblis. Dia ingin semua umat-Nya diselamatkan dalam Yesus Kristus, luput dari aniaya besar yang akan terjadi. Gereja Tuhan hendaknya menggunakan hikmat Allah dalam bertindak, tekun dalam menuruti perintah Allah dan beriman teguh kepada Yesus.

Teknologi yang berkembang dengan luar biasa ini sedang mempersiapkan munculnya satu tokoh baru yang akan memerintah dunia ini. Dia adalah antikristus.

Alkitab menjelaskan dalam Wahyu 13:18, antikris mempunyai bilangan seorang manusia yang berjumlah 666. “… karena bilangan itu adalah bilangan seorang manusia, dan bilangannya ialah enam ratus enam puluh enam”.

Ia memiliki kekuasaan yang sangat besar di bumi dan menguasai perekonomian dunia. Ia akan menyebabkan semua orang besar dan kecil masuk dalam sistem keuangan yang ditetapkannya. Mereka yang tidak mau mengikuti aturan mainnya, tidak dapat melakukan bisnis apapun.

Orang ini tidak bisa membeli barang-barang di supermarket, tidak bisa berbelanja, tidak bisa membeli ataupun menjual. Hanya yang memakai tanda 666 pada tangan atau dahinya saja yang bisa berbisnis, membeli dan menjual. “… Dan tidak ada seorangpun yang dapat membeli atau menjual selain dari pada mereka yang memakai tanda itu, yaitu nama binatang itu atau bilangan namanya…” (Wahyu 13:16)

Penggunaan 666
Nubuatan Alkitab sedang digenapi. Pemakaian tanda 666 yang ada di dalam microchip sudah mulai dipakai di beberapa negara. Di Hongkong telah dipromosikan microchip Mondex yang ditanamkan dalam tubuh manusia. Sekitar 120.000 orang Hongkong diberi tanda ini. Mereka yang mempunyai tanda ini mendapat fasilitas dan kelebihan khusus.

Di bandara Belgia ada tempat lounge (ruang tunggu) yang istimewa. Hanya orang yang menggunakan tanda 666 bisa masuk ke dalam ruangan ini. Cukup dengan menempelkan tanda pada scanner komputer, mereka mendapatkan fasilitas yang lebih. Sistem seperti Mondex dengan basis kode bar 666 ini sepertinya akan dipakai antikris dalam mengontrol dan menguasai keuangan perekonomian dunia.

Saudara bisa membayangkan apabila suatu hari ada satu bank besar di Indonesia yang mengumumkan untuk promosi penanaman microchip secara gratis dibatasi hanya 1.000.000 orang saja. Kira-kira apa yang terjadi?

Sepertinya yang sudah Saudara ketahui di seluruh bank yang ada di Indonesia sekarang ini sedang gencar-gencarnya mempromosikan penggunaan kartu kredit dan kartu ATM. Mereka yang ingin memiliki kartu ATM bisa mendaftarkan diri dan mengajukan permohonan tanpa dipungut biaya sama sekali asal menabung di bank tersebut.

Kemudahan dalam transaksi bisnis karena adanya perkembangan teknologi smart card ini menarik minat semua orang. Apalagi untuk mendapatkannya gratis.

Bagaimana jika yang gratis itu adalah penanaman microchip Mondex ini? Mereka yang memakai tanda 666 di dahinya atau di tangannya memang akan mendapat fasilitas yang lebih. Itulah yang Alkitab katakan bahwa “… tidak ada seorangpun yang dapat membeli atau menjual selain dari pada mereka yang memakai tanda itu, yaitu nama binatang itu atau bilangan namanya”.



Mondex
Mondex adalah nama sebuah perusahaan yang menyediakan sistem pembayaran tanpa uang tunai. Sistem ini telah dibeli oleh lebih 20 negara besar. Sistem ini diciptakan pada tahun 1990 oleh seorang bankir London bernama Tim Jones yang bekerja sama dengan Graham Higgins dari Natwest Coutts, sebuah bank pribadi dari keluarga Kerajaan Inggris.

Sistem ini didasarkan atas teknologi Smart Card (teknologi yang dipakai oleh SIM Card pada handphone) yang memanfaatkan microchip yang dilekatkan pada kartu plastik (kartu kredit) dan mampu menyimpan informasi elektronik seperti pembayaran, identifikasi maupun bermacam-macam informasi penting lainnya. Semua transaksi dimungkinkan melalui penerapan SET (Secure Electronic Transaction / Transaksi Elektronik yang Aman).

Mondex singkatan dari Monetary and Dexter. Berdasarkan Webster’s Dictionary Encylopedia (kamus Webster), arti kata-kata tersebut adalah: Money: Segala sesuatu yang berhubungan dengan uang… Dexter: Menunjukkan lokasi yang ada di tangan kanan manusia.


Microchip yang ada dalam “card Mondex” mengandung lambang angka (bar code). Lambang atau kode garis ini mewakili angka antikris yaitu 666 (GIA WebMaster: untuk penjelasan bar code dapat dibaca pada artikel “Tanda binatang ada di kehidupan kita”).

Sistem Mondex akan menjadi solusi yang tepat untuk perekonomian dunia yang sedang dilanda krisis mata uang. Mondex merupakan satu sistem yang mendukung terciptanya satu mata uang dunia tanpa uang tunai. Mungkin sistem ini pula yang akan mewujudkan penguasaan antrikris atas dunia ekonomi di masa akan datang.

Microchip Mondex yang tertanam dalam tubuh manusia menyimpan kode 666. Mereka yang memakai microchip ini mendapat fasilitas khusus. Mereka tinggal meletakkan tangan mereka di atas scanner komputer dan semua transaksi jual
beli dapat dilakukan dengan otomatis tanpa menggunakan uang tunai.

Di masa yang akan datang, untuk melakukan kegiatan transaksi jual beli, setiap orang harus mempunyai tanda ini. Di kepala (dahi) atau di tangan kanannya. Kata bahasa Yunani dalam Alkitab untuk “tanda” binatang tersebut adalah “Charagma” yang berarti cap (stempel), lencana atau tanda perbudakan, perhambaan atau kerja paksa.

Bilangan 666 adalah ungkapan Yunani untuk “stigma” yang berarti menusuk atau menggores sebuah tanda sebagai tanda kepemilikan. Jadi mereka yang menggunakan tanda 666 secara tidak langsung dicap sebagai budak antikris.

Sumber

Produksi Pabrik Miras Harus Diawasi Ketat

Manado,  Permintaan minuman keras (miras) di bulan Desember ini diperkirakan bakal meningkat tajam. Sebaliknya, dalam momen emas ini, para pengusaha minuman keras disinyalir kuat bakal memproduksi miras melebihi izin yang ada. Terkait hal ini, pengawasan ketat wajib dilakukan. “Kami berharap pengawasan pabrik miras lokal diperketat. Bukan tak mungkin produksi yang dilakukan melebihi izin yang ditetapkan,” terang Anggota DPRD Manado, Sonny Lela kepada wartawan, kemarin. Ia mengatakan, pabrik miras yang over produksi agar menyesuaikan dengan beacukai. “Jika tidak diawasi maka berpeluang akan terjadi kerugian daerah,” ujarnya.
Pemerintah kota menurutnya memiliki hak penuh untuk menutup pabrik miras jika melakukan praktik yang tidak sesuai aturan. Di satu sisi ia mengimbau para pengusaha miras harusnya taat pada ketentuan standar produksi yang ditetapkan. Bila tidak maka pemerintah harus memberikan sanksi tegas. “Ingat eksistensi perusahaan dalam hal ini pabrik miras berada dibawa kendali pemerintah. Dengan begitu menyangkut izin maupun operasional pabrik ditentukan oleh pemerintah,” tukas Lela.